Pertama kali muncul di era tahun 70an Toyota kijang tiada henti melakukan ivovasi mengikuti trend perubahan jaman hingga muncul generasi terbaru Grand New Kijang Innova 2013 diperkenalkan di tahun 2013.
Grand New Innova 2013 termasuk dalam kategori multi purpose vehicle (MPV) terbaru dari Toyota Grand New Kijang Innova tipe V luxury 2.5 liter berbahan bakar solar mempunyai eksterior tampil semakin lebih elegan dengan sejumlah ubahan yang meliputi bumper depan, side body molding dan grill hingga foglamp. Jika dicermati secara detail maka bentuk head lamp menyerupai bentuk Toyota Alphard.
Tekhnologi penyempurnaan yang berhasil melahirkan Grand New Kijang Innova big minor change, menjadi trend dari nmasyarakat Indonesia, dengan bentuk apapun kijang pasti diterima oleh masyarakat indonesia terutama pecinta mobil keluarga.
Keunggulan dari Grand New Innova 2013 terletak pada lekuk-lekuk garis di kap mesinnya yang seoalah menyambar ke grill depan menggambarkan kesan yang agresif. Pada bagian stop lamp mengikuti kontur body belakang dengan performa warna lebih menarik. Modifikasi di bagian rear defogger yang sudah dilengkapi dengan high mount stop lamp. Penampakan roda yang digunakan adalah pelek alloy menghadirkan model terbaru berkesan fresh dengan ukuran diameter 15 inci dengan dibalut karet dengan diameter 205/65/R15.
Menampilkan desain interior yang sangat nyaman di depan tengah dan belakang, begitulah hal yang dirasakan ketika pertama kali masuk ke dalam kabin. Pada setiap sudut jok pengemudi, penumpang tengah, sampai jok bagian belakang memiliki dimensi yang sangat luas. Aksesoris pelapis jok yang terbuat dari bahan pilihan dan berkualitas tinggi menjadikan siapa saja yang duduk didalamnya terasa sangat nyaman.
Fitur pada sekeliling dashboard two tone dengan aksen wood instrument panel pada stir, in car entertainment, tuas perseneling dan sandaran tangan di door trim akan membawa Anda kedalam nuansa yang berkesan mewah.
Serasa di dalam studia musik jika mendengarkan perangkat audio yang menggunakan teknologi layar sentuh 6". Tekhnologi pengoperasian yang serba digital ditambah setir yang memiliki Steering Remote Control untuk mengatur sistem audio. Didukung dengan perangkat audio terdapat multi information display (MID) yang untuk memantau pemakaian bahan bakar, jarak tempuh perjalanan hingga peringatan waktu servis. Bagian bawah terselip tombol parking sensor yang bisa aktif dan non aktif.
Menghadirkan performance dengan emblem 2.5 V menandakan mobil ini adalah varian Grand New Kijang Innova tertinggi yaitu ‘V’ dengan kapasitas mesin 2.5 liter diesel. Jika Anda ada didalam kabin terasa di dalam pesawat, getaran hampir tidak terasa.
Daftar Harga OTR Grand New Innova 2013
- Grand New Innova J M/T Rp 206.500.000
- Grand New Innova J Dress Up Rp 211.400.00
- Grand New Innova E M/T Rp 232.900.000
- Grand New Innova E A/T Rp 246.100.000
- Grand New Innova G M/T Rp 252.200.000
- Grand New Innova G A/T Rp 265.750.000
- Grand New Innova G M/T lux Rp 262.500.000
- Grand New Innova G A/T lux Rp 276.050.000
- Grand New Innova V M/T Rp 289.200.000
- Grand New Innova V A/T Rp 303.150.000
- Grand New Innova V M/T lux Rp 298.750.000
- Grand New Innova V A/T lux Rp 312.700.000
- Grand New Toyota Innova Diesel 2.5:
- Grand New Innova E M/T Rp 248.350.000
- Grand New Innova G M/T Rp 267.950.000
- Grand New Innova G A/T Rp 281.700.000
- Grand New Innova V M/T Rp 304.650.000
- Grand New Innova V A/T Rp 318.600.000